Selasa, 20 Desember 2016

Yamada-kun and the Seven Witches

Yamada-kun and the Seven Witches
Hasil gambar untuk yamada kun to 7 nin no majo

山田くんと7人の魔女
(Yamada-kun to 7-nin no majo)
Genre Comedy, Mystery, Ecchi, Romance, School, Shounen, Harem, Supernatural
Manga
Pengarang Miki Yoshikawa
Penerbit Kodansha
Penerbit bahasa Inggris
Kodansha Comics USA
Crunchyroll (digital)
Demografi Shōnen
Majalah Weekly Shōnen Magazine
Tanggal terbit 22 Februari 2012 – sekarang
Volume 24
Drama TV
Sutradara Mamoru Hoshi, Masataka Takamaru
Produser Yukiko Yanagawa
Penulis Shin Ogawa
Penggubah Toshihiko Sahashi
Jaringan Fuji Television
Tayang perdana 10 Agustus 201328 September 2013
Episode 8
Animasi DVD asli
Sutradara Tomoki Takuno
Penulis Michiko Yokote
Penggubah Masaru Yokoyama
Studio Liden Films
Rilis 17 Desember 201415 Mei 2015
Durasi 30 menit
Episode 2
Seri anime televisi
Sutradara Tomoki Takuno
Penulis Michiko Yokote
Penggubah Masaru Yokoyama
Studio Liden Films
Jaringan Tokyo MX, ytv, TVA, TVQ, TVh, RNC, BS11
Jaringan bahasa Inggris
Crunchyroll
Tayang perdana 12 April 201528 Juni 2015
Episode 12
Hasil gambar untuk yamada kun to 7 nin no majo
Halo semua pengemar anime kalian pasti tahu anime ini kan yap yamada and 7 withies anime bercerita tentang Ryū Yamada terkenal sebagai seorang berandalan di sekolahnya. Ia merasa bosan bersekolah setelah melewati tahun pertama. Suatu hari, ia secara tidak sengaja jatuh dari tangga dan bertabrakan dengan Urara Shiraishi, seorang siswi pintar di sekolahnya. Yamada bangun dan mendapati ia telah bertukar tubuh dengan Shiraishi. Mereka berdua mencoba berbagai cara untuk mengembalikan keadaan seperti semula dan akhirnya mereka mengetahui bahwa ciuman lah yang menyebabkan pertukaran tubuh mereka. Atas saran dari wakil ketua OSIS, Toranosuke Miyamura, mereka menghidupkan kembali Klub Supernatural. Miyabi Itō, seorang siswi yang terobsesi dengan fenomena supernatural, bergabung dengan klub mereka. Klub ini bertemu dengan berbagai "penyihir" dengan kekuatan yang berbeda-beda dan kekuatan tersebut diaktifkan dengan sebuah ciuman. Seorang siswa pindahan, Kentarō Tsubaki, menjadi bagian dari klub setelah hampir menyebabkan kebakaran pada gedung sekolah mereka. Setelah mengetahui identitas penyihir ketujuh, seharusnya ingatan Yamada mengenai para penyihir terhapus, namun yang sebenarnya terjadi adalah ingatan orang-orang terhadap Yamada yang terhapus. Yamada mengembalikan ingatan para penyihir dengan ciuman dan mengumpulkan ketujuh penyihir untuk melaksanakan ritual di mana ia membuat permintaan agar kekuatan penyihir hilang dari sekolahnya. Ia kemudian menyatakan cinta kepada Shiraishi dan mereka menjadi sepasang kekasih. Ia direkrut untuk masuk ke dalam kepengurusan OSIS yang baru di mana ia menyadari bahwa kekuatan "menyalin" kekuatan penyihir masih ia miliki. Ia juga menyadari bahwa kekuatan penyihir kini dimiliki oleh gadis-gadis lain di sekolah mereka dan penyihir tersebut terbagi menjadi beberapa kelompok. Saat pihak OSIS berusaha menutupi permasalahan ini, mereka mengahadapi masalah baru yaitu dari sekumpulan siswa yang tergabung dalam Klub Shogi, di mana mereka memiliki penyihir laki-laki namun dengan kekuatan yang berbeda. OSIS mendapatkan ketidakpercayaan dari siswa-siswa di sekolah sehingga harus bersaing dengan pihak Klub Shogi pada pemilihan umum. Dalam usahanya menyusup ke dalam Klub Shogi, ia menyadari bahwa terdapat hubungan antara masa lalunya yang hilang dengan sebab ia memiliki kekuatan.

Karakter
 
Karakter Utama
Bahasa: Jepang
Bahasa: Jepang
Karakter Utama
Bahasa: Jepang
Karakter Utama
Bahasa: Jepang
Karakter Utama
Bahasa: Jepang
Karakter Pendukung
Bahasa: Jepang
Karakter Pendukung
Bahasa: Jepang
Karakter Pendukung
Bahasa: Jepang
Karakter Pendukung
Bahasa: Jepang
Karakter Pendukung
Bahasa: Jepang
Karakter Pendukung
Bahasa: Jepang
Karakter Pendukung
Bahasa: Jepang
Karakter Pendukung
Bahasa: Jepang
Karakter Pendukung
Karakter Pendukung
Bahasa: Jepang
Karakter Pendukung
Bahasa: Jepang
Karakter Pendukung
Bahasa: Jepang
Karakter Pendukung
Karakter Pendukung
Karakter Pendukung
Bahasa: Jepang
Karakter Pendukung
Bahasa: Jepang
Karakter Pendukung
 
 
Udah dulu gus sampe sinopsis selanjut nya






Kamis, 29 September 2016

Hitman reborn

Katekyō Hitman Reborn!

Viz1421506718.jpg
Genre Shonen, Action
Manga
Pengarang Amano Akira
Penerbit Bendera Jepang Shueisha
Anime
Sutradara Kenichi Imaizumi
Studio Artland
Portal Anime dan MangaKatekyō Hitman REBORN! (家庭教師ヒットマンREBORN!), atau di beberapa negara dikenal juga dengan nama Reborn! saja, adalah manga dan anime karya Akira Amano yang berjenis komedi dan action.
Manga ini diterbitkan di Jepang oleh Jump Comics milik Shueisha dan muncul secara berseri di dalam majalah Weekly Shonen Jump. Sebuah adaptasi anime juga telah dibuat dan ditayangkan perdana di jaringan televisi Jepang TV Tokyo. Serial anime ini ditangani pembuatannya oleh Artland.

Sawada Tsunayoshi atau Tsuna adalah murid SMP Namimori. Payah dalam pelajaran, lemah dalam olahraga sehingga dijuluki Dame Tsuna. Suatu hari, Ibu Tsuna (Sawada Nana) mendapat kiriman brosur tentang home tutor (katekyoshi) dan langsung menerimanya. Tetapi home tutor yang muncul adalah sesosok bayi berjas hitam yang memperkenalkan diri sebagai Reborn, hitman khusus yang datang dari Italia untuk mendidik Tsuna sebagai calon Vongola X (Vongola Decimo/Vongola Juudaime). Dengan kata lain, Reborn hendak menjadikan Tsuna menjadi pemimpin Vongola Family (keluarga mafia Vongola). Tsuna tentu saja tidak percaya dan mati-matian menolak, namun kemauan serta kekuatan Reborn lebih kuat sehingga ia hanya bisa pasrah dibawah didikan Reborn. Dengan didikan Reborn yang keras, Tsuna mempelajari segala sesuatu yang perlu diketahuinya sebagai mafia, termasuk Shinukidan (Dying Will Bullet) dan Shinuki no Honoo (Dying Will Flame) yang merupakan kekuatan yang hanya dimiliki anggota keturunan Vongola secara turun temurun.
Reborn juga mulai menarik orang-orang untuk masuk ke ‘keluarga’ Tsuna. Yang pertama bergabung adalah Gokudera Hayato, murid pindahan dari Italia. Gokudera yang awalnya hendak membunuh Tsuna karena perebutan jabatan Vongola X malah berbalik mengabdi padanya gara-gara Tsuna menolongnya dari kegagalan jurusnya yang dapat menyebabkan ia terbunuh. Orang berikut yang ditarik adalah teman sekelas Tsuna, Yamamoto Takeshi, bintang klub baseball yang mau bunuh diri karena cedera pada tangannya. Namun Tsuna mencegahnya dan menasihatinya bahwa sayang sekali harus mati sekarang. Setelah itu mereka berteman akrab.
Tanpa peduli protes Tsuna, Reborn terus merekrut orang-orang di sekitar Tsuna, seperti Sasagawa Ryouhei. Tidak tanggung-tanggung Reborn menjebak Tsuna agar berhadapan dengan Hibari Kyouya, ketua komite disiplin yang ditakuti seantero sekolah bahkan mungkin sekota karena Hibari dinilai kelak akan sangat beguna bagi Vongola di masa depan.
Sekeras apapun Tsuna menghindari hal-hal yang berbau mafia, justru semakin sulit ia kabur karena kemunculan orang kalangan mafia dihadapannya. Salah satunya Dino Cavallone, pemimpin Cavallone Family juga murid Reborn sebelumya; Lambo, hitman berumur 5 tahun dari Bovino Family yang menyebut dirinya sebagai rival Reborn tetapi Reborn sendiri tidak pernah menanggapinya karena ia jauh lebih lemah darinya; Bianchi, dikenal dengan posion cooking miliknya juga kakak perempuan Gokudera; Dr. Shamal, dokter sekaligus hitman yang terkenal dengan jurusnya Trident Mosquito dengan berbagai jenis penyakit serta sangat menyukai perempuan sehingga ia bertekat hanya mengobati pasien perempuan (walau terkadang dia membuat pengecualian kepada Tsuna dan Gokudera); serta Ranking Fuuta, yang disebut-sebut memiliki perhitungan ranking yang mendekati 99% ketepatannya. Kehidupan tenang yang Tsuna jalani sehari-hari berubah total setelah terlibat dengan mafia.
Sebagai calon kepala Vongola, sudah jamak Tsuna menghadapi serangan atau ujuan dari kalangan mafia yang penasaran padanya termasuk Vongola sendiri. Tapi pertempuran melawan gang SMP Kokuyou adalah kasus berat pertamanya. Semua ini dimulai dari serangan terhadap murid Namimori oleh murid Kokuyou. Sekilas korban penyerangan dipilih secara acak, tapi Reborn sadar bahwa mereka adalah orang-orang yang terdapat pada list murid terkuat Namimori milik Fuuta. Hibari yang menyadari segalanya pergi menghabisi bos lawan, tetapi ia berhasil dikalahkan karena penyakit Sakura-nya (didapat dari Shamal) yang tidak disadarinya tetapi digunakan untuk membuatnya tidak bisa bergerak oleh bos lawan.
Berkat info dari Dino, diketahui otak dari penyerangan tersebut adalah Rokudou Mukuro, pelaku kriminal yang lari dari Italia bersama teman-temannya. Timoteo, Vongola IX (Vongola Nono/Vongola Kyudaime) memerintahkan Tsuna menghentikan gang Kokuyou. Tsuna menolak terlibat, tapi Reborn mengingatkan bahwa korban akan terus bertambah, termasuk Gokudera dan Yamamoto bahkan Ryouhei sudah menjadi korban, kalau dia terus menghindar. Ditambah lagi mereka harus menyelamatkan Fuuta yang disandera mereka. Didampingi Yamamoto, Gokudera, Bianchi, dan Reborn, Tsuna pergi ke Kokuyou Center, markas gang Kokuyou.
Kedatangan mereka disambut oleh musuh-musuh yang telah dipersiapkan Mukuro (Joushima Ken, M.M., Birds dengan Twins, serta Lancia). Setelah bertempur mati-matian, Tsuna dkk berhasil mengalahkan anak buah Mukuro satu persatu. Yamamoto yang pingsan karena serangan musuh terakhir, Lancia yang awalnya disangka sebagai Mukuro, ditinggalkan di tempat aman, sementara Tsuna, Reborn, Bianchi, dan Gokudera masuk ke Kokuyou Healty Land, tempat Mukuro yang asli berada.
Di dalam gedung mereka kembali dihadang anak buah Mukuro. Gokudera menyuruh mereka mencari Mukuro, sementara dia menghadapi lawan , Kakimoto Chikusa, sekaligus membalas kekalahannya yang sebelumnya yang membuat ia terluka parah. Dalam ruangan di lantai 3, Tsuna kembali bertemu murid Kokuyou yang dikiranya sandera dan Fuuta. Bianchi yang pertama kali sadar bahwa murid itu adalah Mukuro. Tetapi terlambat karena Fuuta yang dikendalikan Mukuro berhasil melukai Bianchi sampai tidak sadarkan diri, walau Tsuna berhasil menghentikan Fuuta sebelum ia juga terkena serangan Fuuta. Ternyata Mukuro memancing Tsuna karena ingin menguasai tubuhnya untuk menguasai dunia terutama menghancurkan mafia yang dibencinya. Tsuna berjuang seorang diri karena Reborn berjanji kepada Kyudaime bahwa dia tidak akan ikut campur tangan pada pertempuran muridnya.
Menghadapi Mukuro bukan hal mudah karena lawannya menguasai ilusi tingkat tinggi. Juga dapat mengendalikan tubuh orang lain sekaligus menggunakan kemampuan orang tersebut hanya dengan pikiran. Dengan kemampuan ini Mukuro merasuki Gokudera, Bianchi, dan Hibari sehingga Tsuna hanya bisa menghindar.
Ternyata masa-masa krisis antara hidup dan mati seperti ini juga dialami oleh Dino. Saat-saat tersebut merupakan ujian yang diterima murid Reborn sesaat sebelum mereka naik tingkat. Hal ini ditandai oleh kelainan pada Leon partner Reborn yang terus menerus berubah-ubah sampai pada bentuk kepompong, bentuk terakhir.
Di saat Tsuna benar-benar terjepit. Reborn menyadarkannya apa yang sebenarnya ingin ia lakukan, dan ternyata Tsuna ingin mengalahkan Mukuro bukan melarikan diri karena Mukuro telah melukai teman-temannya. Saat kemantapan hati Tsuna tersampaikan, Leon menghadiahkan Tsuna sepasang sarung tanga wol berlambang angka 27 serta di dalamnya special bullet yang bahkan Reborn sendiri belum pernah melihatnya. Pada akhirnya Reborn mencoba-coba menembakkan peluru itu dan hasilnya Tsuna dalam keadaan Hyper mode dimana kemampuan bertarungnya jauh lebih tinggi dan tenang. Hal ini membalikan keadaan karena kemampuan bertempur yang jauh meningkat, terutama Hyper Intuition yang membantunya bertempur serta menggagalkan ilusi Mukuro. Tsuna dapat menyelamatkan Gokudera dan Bianchi dari pengaruh Mukuro, serta mengalahkan Mukuro dan menyucikan aura jahatnya.
Ken dan Chikusa tetap berjuang melawan Tsuna walau dalam keadaan terluka berat dan telah dimanfaatkan oleh Mukuro seperti alat, karena Mukuro telah membebaskan mereka dari takdir mereka sebagai kelinci percobaan keluarga mafia mereka. Walau akhirnya mereka, semua anggota gang Kokuyou dibawa Vindice, organisasi yang mengadili kejahatan yang tidak dapat diadili oleh hukum biasa. Semua berakhir dengan tenang.
karakter 

Vongola Family ke 10
  •  Sawada Tsunayoshi  = Sky, Boss Vongola Decimo

  • Hibari Kyoya = Cloud Guardian, Tonfas, nama hewannya Hibird
  • Chrome Dokuro (Mukuro Dokuro) = Mist Guardian, Illusion, bernama asli Nagi
  • Yamamoto Takeshi = Rain Guardian, Swordsman
  • Gokudera Hayato = Storm Guardian, Dynamite
  • Lambo = Thunder Guardian
  • Sasagawa Ryohei = Sun Guardian, Extreme Fist
 SCR_2014-10-14-10-47-04( dari kiri : Alaude, Knuckle, G, Giotto, Asari Ugetsu, Lampo, dan Daemon Spade)
Vongola Family Pertama
  •  Giotto (Vongola Primo) = Sky, Glove
  • Alaude = Cloud, handcuff
  • Daemon Spade = Mist, Devil Lens
  • Asari Ugetsu = Rain, 4 swords
  • G (G doang?!) = Storm, Archery
  • Lampo = Thunder, a lighting bolt with a hidden kick
  • Knuckle = Sun, Maximum Break

Arcobaleno
  • Luche (⇨ Akira ⇨ Yuni) = Sky
  • Skull = Cloud,
  • Viper (Mammon) = Mist, Illusion
  • Colonnello = Rain, Combat Master
  • Fong = Storm, Ipin master
  • Verde = Thunder, Scientist
  • Reborn = Sun, Home Tutor Tsuna dan Dino
  • Lal Mirch = Failed Arcobaleno

The Real Six Funeral Wreaths (Millefiore)
(Byakuran = pemimpin, sky)
  • Kikyo = Cloud
  • Torikabuto = Mist, (pertarungan pertama, Genkishi ada sebagai Mist)
  • Bluebell = Rain
  • Zakuro = Storm,
  • Ghost = Thunder (Byakuran dari dunia paralel lain)
  • Daisy = Sun, Undeath Body

The Funeral Wreaths (pemegang fake ring)
  • Genkishi = Mist
  • Glo Xinia = Rain
  • Sil = Storm, kembaran Belphagor
  • Gamma = Thunder
  • Irie Shoichi = Sun
  • Anggota Millefiore yang ditugaskan
  • Gamma (black)
  • Genkishi (black)
  • Glo Xinia (white)
  • Ginger Bread (black)
  • Tazaru & Nozaru (black)
  • Strau Mosca (robot)
  • Iris Hepburn (white)
  • Ginger bread (white)
  • Baishana (white)
  • Nighella Bearbunker (black)

Anggota Varia
  • Xanxus = Sky, anak angkat Ketua Vongola ke 9
  • Robot Gola Mosca = Cloud
  • Viper (Mammon) = Mist, yang mana Viper akan digantikan dgn Flan
  • Superbia Squalo = Rain, Swordsman
  • Belphegor = Storm, Knife and Wire
  • Leviathan = Thunder
  • Lussuria = Sun

Kokuyo Gang
  • Mukuro Dokuro (illusion)
  • Joshima Ken (berubah wujud dari gigi)
  • Kakimoto Chikusa (yoyo)
  • Lancia
  • M.M
  • Bird
  • Bloody Twins
 SCR_2014-10-15-11-41-02( dari kiri belakang : Hibari, Kasukabe, Dino, Gokudera, Ipin-chan, Yamamoto, Ryohei, Bianchi, Basil.  Dari kiri depan : Kyoko, Lambo, Tsuna, Haru, Reborn, Chrome, Fuuta)
Other
  • Nana = mamanya Tsuna
  • Lemitsu = ayahnya Tsuna, saudara Boss Vongola ke 9
  • Bianchi = kakak tiri Gokudera, Poison Cooking
  • Doctor Shamal
  • Fuuta Delle Stelle = bisa mengetahui setiap ranking planet
  • Dino Bronco = anak didik Reborn
  • Romario = anak buah Dino
  • Flan = anggota Varia, anak didik Mukuro
  • Basil = anak didik Lemitsu
  • Kyoko Sasagawa = perempuan yang Tsuna sukai, adik Ryohei
  • Haru Miura = perempuan yang menyukai anak kecil dan menyukai Tsuna
  • Hana Kurokawa = teman baik Kyoko di kelas, pasangan Ryohei dimasa depan
  • Kusakabe = bekerja untuk Hibari
  • Giannini = engineer yang bekerja untuk Vongola Family
  • Irie Shoichi = bekerja untuk Millefiore, yang mendukung Vongola
  • Spanner = engineer Millefiore, membantu Tsuna berhasil menggunakan operasition X
  • Uncle Kawahira = orang yg membantu Tsuna dkk, Ipin bekerja di ramen Kawahira
   

Kamis, 08 September 2016

sinopsis anime brutal

Assassination Classroom

Assassination Classroom Volume 1.jpg
Sampul volume pertama Assassination Classroom, diterbitkan dalam bahasa Jepang oleh Shueisha.
暗殺教室
(Ansatsu Kyōshitsu)
Genre Aksi, Supernatural, Komedi
Manga
Pengarang Yūsei Matsui
Penerbit Shueisha (Jepang)
Elex Media Komputindo (Indonesia)
Demografi Shōnen
Majalah Weekly Shōnen Jump
Tanggal terbit 2 Juli 201225 Maret 2016
Volume 20
Animasi video asli
Sutradara Keiji Gotoh
Studio Brain's Base
Rilis 6 Oktober 2013
Durasi 30 menit
Seri anime televisi
Sutradara Seiji Kishi
Penulis Makoto Uezu
Penggubah Naoki Satō
Studio Lerche
Pelisensi
Jaringan Fuji TV (dan stasiun FNS lain)
Jaringan bahasa Inggris
Tayang perdana 9 Januari 201519 Juni 2015
Episode 22
Permainan
Assassination Classroom: Koro-sensei Dai Hōimō
Pengembang Bandai Namco Games
Penerbit Bandai Namco Games
Genre Aksi
Platform Nintendo 3DS
Rilis JP 12 Maret 2015
Seri anime televisi
Assassination Classroom: Second Season
Sutradara Seiji Kishi
Penulis Makoto Uezu
Penggubah Naoki Satō
Studio Lerche
Pelisensi
Jaringan Fuji TV (dan stasiun FNS lain)
Tayang perdana 7 Januari 2016 – sekarang
Episode 25


Sinopsis

Bulan telah dihancurkan menjadi bentuk bulan sabit oleh makhluk super berbentuk gurita, lalu setelah itu bumilah yang menjadi targetnya. Tetapi dia menawarkan akan menunda penghancuran itu ke bulan Maret tahun depan asalkan diberi kesempatan mengajar sebagai wali kelas 3-E di SMP Kunugigaoka. Murid-murid kelas itu pun ditugaskan oleh pemerintah untuk membunuh makhluk itu, yang mereka namai "Korosensei" dengan janji hadiah sebesar 10 milyar yen. Akan tetapi tugas ini terbukti sangat mustahil, dengan kecepatan Mach 20 dan berbagai kekuatan supernya, Korosensei selalu berhasil lolos dari rencana-rencana pembunuhan oleh muridnya. Lalu yang membuatnya lebih rumit ternyata Korosensei adalah guru terbaik yang para murid kelas 3-E pernah dapatkan!

Karakter

Kelas 3-E

Kelas 3-E SMP Kunugigaoka adalah kelas kumpulan siswa-siswa bermasalah yang mendapat diskriminasi dari siswa-siswa kelas lain. Para siswa ini ditugaskan oleh pemerintah untuk membunuh wali kelas mereka, Korosensei dengan jaminan hadiah 10 milyar yen.

Guru

Korosensei
Suara oleh: Masaya Onosaka (vomic), Tomokazu Seki (event anime)[2] & J-Stars Victory Vs, Jun Fukuyama (TV anime)[3]
Korosensei (Pak Koro di terjemahan Elex) adalah tokoh utama dari seri ini. Dia adalah wali kelas 3-E SMP Kunugigaoka, sekaligus makhluk super berbentuk gurita dengan kecepatan Mach 20 yang mengaku menghancurkan sebagian besar dari bulan dan membuatnya berbentuk sabit untuk selamanya. Walaupun dia memiliki berbagai macam kekuatan super yang mengerikan, dia juga sangat pandai sebagai guru. Murid-murid kelas 3-E pun mengakuinya sebagai guru terbaik yang pernah mereka dapatkan. Tapi dia juga memiliki sifat-sifat dan kelemahan yang sangat aneh bahkan memalukan, seperti mudah mabuk perjalanan dan terlalu khawatir soal penampilan. Sebelum menjadi makhluk seperti sekarang, dia adalah seorang pembunuh professional yang dijuluki Shinigami (Dewa Kematian).
Tadaomi Karasuma
Suara oleh: Kōsuke Toriumi (vomic), Junichi Suwabe (event anime),[2] Tomokazu Sugita (TV anime)[3]
Karasuma adalah agen kementerian pertahanan Jepang yang ditugaskan menjadi guru olahraga kelas 3-E sekaligus mengajarkan mereka teknik pembunuh. Dia adalah orang yang sangat tegas dan disiplin. Dia sangat disukai oleh para murid kelas 3-E. Saat masih di militer, dia merupakan tentara yang sangat terkenal dengan kemampuannya yang mengesankan. Dia juga sepertinya mengetahui masa lalu Korosensei, namun tidak ingin mengungkitnya lebih jauh.
Irina Jelavić
Suara oleh: Masumi Asano (vomic), Yui Horie (event anime),[2] Shizuka Itō (TV anime)[3]
Irina adalah seorang pembunuh bayaran professional dengan kemampuan khusus menggoda pria yang disewa oleh pemerintah untuk membunuh Korosensei dengan menjadi guru bahasa asing kelas 3-E. Pada saat pertama kali datang dia memancing Korosensei ke gudang yang dipenuhi orang-orang bersenjata dengan menggodanya, walau tentu saja cara ini gagal. Murid-murid kelas 3-E memanggilnya "Bitch-Sensei" sebagai plesetan dari Vic-sensei dan juga karena sifatnya yang mesum. Dia lahir di sebuah negara yang dilanda perang saudara, sehingga ia belajar mempertahankan diri dengan menjadi pembunuh sejak kecil.

Murid

Nagisa Shiota
Suara oleh: Nozomi Yamamoto (vomic), Nao Tōyama (event anime), Mai Fuchigami (TV anime)[2]
Narator utama cerita ini. Nagisa adalah murid laki-laki bertubuh terkecil di kelas 3-E dengan kemampuan fisik yang lemah dan sebanding dengan perempuan. Hal ini disebabkan oleh ibunya yang terlalu memaksakan kehendaknya kepada Nagisa, termasuk keinginannya untuk memiliki anak perempuan. Terlepas dari hal itu, dia sebenarnya memiliki bakat terpendam sebagai pembunuh. Pada saat latihan pembunuhan, Karasuma merasakan nafsu membunuh yang sangat kuat pada diri Nagisa yang berbeda dari murid-murid lainnya. Nagisa bahkan pernah mengalahkan Takaoka, teman Karasuma yang seorang tentara militer dalam duel percobaan membunuh. Pada kesehariannya, Nagisa adalah murid yang sangat teliti dan aktif dalam percobaan membunuh Korosensei. Dia selalu menulis kelemahan-kelemahan Korosensei dalam buku catatan kecilnya.
Kaede Kayano
Suara oleh: Yō Taichi (vomic), Ayana Taketatsu (event anime), Aya Suzaki (TV anime)[2]
Kaede adalah seorang siswi dari kelas 3-E dan juga teman terdekat Nagisa. Dia sangat membenci wanita-wanita berdada besar seperti Bitch-sensei (karena Kaede sendiri memiliki dada yang datar). Dia sangat menyukai puding dan terlihat memiliki pengetahuan yang luas tentang puding. Kaede adalah murid dengan tubuh terkecil di kelas 3-E, bahkan lebih pendek dari Nagisa. Identitas aslinya adalah Akari Yukimura, seorang aktris berbakat yang juga adik dari Aguri Yukimura, wali kelas 3-E sebelum Korosensei
Karma Akabane
Suara oleh: Nobuhiko Okamoto (event anime dan TV anime)[2]
Siswa terpintar dan juga terkuat di kelas 3-E. Dia selalu sekelas dengan Nagisa sejak kelas 1 SMP. Dia diusir ke kelas E oleh guru favoritnya sendiri karena pernah membela senior dari kelas E yang dibully oleh siswa kelas A. Karena kejadian itu Karma menjadi sangat benci kepada semua orang yang mengaku sebagai guru. Dia pun pada awalnya tidak menyukai Korosensei, tapi setelah gagal membunuhnya dan mengetahui kalau Korosensei sangat perhatian dan berbeda jauh dengan guru-guru lainnya, Karma mulai percaya kepada Korosensei.
Yuma Isogai
Suara oleh: Yūto Uemura (event anime), Ryōta Ōsaka (TV anime)[2]
Ketua Kelas 3-E. Seorang ikemen yang pintar dan bisa diandalkan. Dia memiliki kemampuan penggunaan pisau terbaik di kelas 3-E dan menyukai pelajaran IPS.
Tomohito Sugino
Suara oleh: Yūtarō Honjō (event anime), Yoshitaka Yamaya (TV anime)[2]
Mantan anggota Klub Baseball, dia salah satu teman terdekat Nagisa. Dia menyukai Kanzaki.
Yukiko Kanzaki
Suara oleh: Rina Satō (event anime), Satomi Satō (TV anime)[2]
Siswi Kelas 3-E yang paling populer di antara para laki-laki. Walau begitu sebenarnya dia adalah seorang gamer yang sangat handal.
Manami Okuda
Suara oleh: Miho Arakawa (event anime), Sayuri Yahagi (TV anime)[2]
Siswi Kelas 3-E yang sangat menyukai kimia dan tidak menyukai pelajaran bahasa. Dia adalah orang yang pemalu dan tidak memiliki teman selain rumus kimia sebelum bertemu Nagisa dan kawan-kawan.
Hiroto Maehara
Suara oleh: Kenn (event anime), Shintarō Asanuma (TV anime)[2]
Playboynya Kelas 3-E. Dia teman dekat Isogai dan juga memiliki kemampuan penggunaan pisau terbaik setelahnya.
Ritsu
Suara oleh: Saki Fujita (TV anime)[2]
Sebuah Senjata Artileri yang memiliki pikiran sendiri. Dia murid pindahan pertama yang dikirim pemerintah untuk membunuh Korosensei. Pada awalnya dia tidak memiliki emosi dan tak memikirkan siswa lain dalam menjalankan misi pembunuhannya. Namun setelah diprogram ulang oleh Korosensei sifatnya menjadi lebih ceria dan ramah kepada siswa lain.
Itona Horibe
Suara oleh: Megumi Ogata (TV anime)[2]
Seorang pemuda yang di kepalanya tertanam tentakel seperti Korosensei. Dia juga mengaku sebagai adik kandung Korosensei. Dia murid pindahan kedua yang dikirim pemerintah untuk membunuh Korosensei.

Gedung Utama

Gakuhou Asano
Suara oleh: Sho Hayami (TV anime)[2]
Direktur Perguruan Kunugigaoka. Dialah orang yang membuat sistem kelas E dengan alasan bahwa diskriminasi dapat membuat seseorang berkembang lebih jauh. DIa benar-benar terobsesi dengan sistemnya itu sampai-sampai ia lebih mementingkan keberlangsungkan sistem diskriminasinya itu daripada nasib dunia yang akan dihancurkan Korosensei. Dia menggunakan segala cara untuk membuat kelas E tetap didiskriminasi siswa lain, termasuk mencuci otak siswanya supaya terus membenci Kelas E.
Gakushuu Asano
Suara oleh: Mamoru Miyano (TV anime)[2]
Ketua OSIS SMP Kunugigaoka sekaligus anak tunggal dari Direktur Perguruan Kunugigaoka. Sama seperti ayahnya, dia orang yang sangat manipulatif bahkan sampai berencana mengancam ayahnya dengan rahasia kelas 3-E. Dia terus menduduki Rank 1 keseluruhan kelas 3 SMP Kunugigaoka sampai akhirnya ia dikalahkan Karma Akabane di akhir trimester ke-2.

Media

Manga

Serial ini dimulai di majalah mingguan Shounen Jump pada 2 Juli 2012.[4] Volume pertamanya diterbitkan pada 2 November 2012.[5] Seri Tankobonnya masuk Daftar 10 Manga dengan penjualan terbaik tahun 2013 dan 2014. Seri ini juga telah diterbitkan di Indonesia oleh penerbit Elex Media Komputindo.

Anime

Sebuah OVA dibuat oleh Brains Base untuk event Jump Super Anime Tour yang ditayangkan di 5 kota di Jepang dari 6 October sampai 24 November 2013. Sebuah serial TV juga tayang di Fuji Television mulai Januari 2015 yang didireksi oleh Seiji Kishi dari Studio Lerche, dengan Kazuki Morita sebagai desainer karakter dan Makoto Uezu sebagai penulis naskah.[6]

Film

Permainan video

Sebuah permainan video Nintendo 3DS dirilis pada 12 Maret 2015. Sebuah permainan smartphone juga telah dirilis.

Penerimaan

Lebih dari 1 juta jilid volume 1 telah dicetak,[7][8] dan volume-volume lainnya juga selalu mendapat peringkat penjualan tinggi saat pertama kali rilis.[9][10][11] Volume 2, 3, 4, 1, 5, dan 6 mendapat peringkat 26, 32, 36, 37, 41, dan 50 pada daftar best-selling manga di Jepang tahun 2013,[12] yang membuatnya mendapat peringkat 7 seri manga terlaris pada tahun 2013 dengan lebih dari 4.5 juta jilid yang terjual.[13] . Manga ini juga mendapat peringkat pertama pada pada penghargaan Kono Manga ga Sugoi! 2014 untuk kategori manga Shounen, mengalahkan Attack on Titan dan Seven Deadly Sins .[14]

6 Fakta Menarik Yang Dapat Diambil di Anime Assasination Classroom 

1 . Tokoh Guru Korosensei
Tokoh guru bernama korosensei dalam anime ini terlihat seperti alien dan memliki kecepatan march 20, dia menugaskan para muridnya untuk membunuh dirinya sendiri.

Fakta yang dapat diambil dari korosensei adalah sifatnya yang sedikit aneh yaitu dia menginginkan anak muridnya menjadi yang terbaik dengan cara membunuhnya karena dengan membunuhnya murid-murid bisa mendapatkan imbalan sampai 10 milyar rupiah.

Motivasi semangat belajar yang diberikan oleh korosensei sangat efektif bagi murid-muridnya sampai murid-muridnya menjadi murid terbaik disekolah tersebut.




2. Mengapa Korosensei Memilih Murid Rendahan Untuk Dibimbing
Ini dikarenakan korosensei sangat meniginkan anak-anak murid rendahan yang mengalami diskriminasi tersebut berada di jajaran anak murid terbaik di sekolah tersebut.

Bukan hanya dilatih untuk membunuh saja anak murid tersebut juga dilatih untuk  menambah kecerdasan dibidang intelektual yang menyebabkan anak-anak tersebut sangat cerdas dan memiliki pandangan yang luas akan dunia.




3. Teknik Korosensei Mengajar
Teknik korosensei mengajar adalah langsung mempraktikan pelajaran apa saja yang akan dipelajari, jika pelajarannya tentang benua dan samudra maka dia akan membawa anak muridnya untuk melihat benua dan samudra secara langsung karena korosensei sangat cepat dan lihai.




4. Mati Untuk Masa Depan
Itulah yang ada pada diri korosensei dia memilih cara mengimi-imingi dirinya untuk dibunuh dan barang siapa yang membunuhnya akan mendapatkan reward berupa uang yang nominalnya sangat besar.

Dia rela mati hanya untuk melihat anak-anak muridnya sukses dimasa mendatang, inilah yang harus dicontoh dari diri korosensei. Bahwa perjuangan butuh pengorbanan.




5. Jangan Lihat Orang Dari Omongannya
Kita pernah melihat orang yang berbicara ngawur tetapi nyatanya dibalik omongannya dia memiliki sifat yang sangat berbeda dan sangat istimewa dibandingkan dengan orang-orang yang lainnya.

Korosensei selalu berkata bahwa dirinya adalah orang yang kejam dan sadis tetapi nyatanya dibalik omongannya tersebut dia hanya membuat siswanya agar lebih dekat dengan dirinya, dikarenakan dia tau bahwa siswanya adalah calon dari pembunuh.

Jadi dia haru melakukan hasutan hanya untuk mendekatkan diri dengan muridnya.




6. Kerja Sama Team Kelas E
Kelas E dikenal dengan kelas yang muridnya berisi dengan murid yang gagal dibidang akademik dan memilki catatan yang buruk disekolahnya.

Tapi kerja sama yang diajarkan oleh korosensei membuat kelas E berubah drastic menjadi kelas pembunuh yang penuh startegi dan membuat kelas tersebut menjadi kelas terbaik yang memilki kerja sama team.

Tentu dalam melakukan pembunuhan tidak bisa bekerja sendir diperlukan orang yang banyak dan strategi yang mantap agar rencana pembunuhan terhadap gurunya sendiri bisa berjalan dengan sukses.


Itulah yang membuat siswa kelas E menjadi sangat terlihat kekompakannya dan pemikirannya dan tentu sangat patut ditiru dengan catatan jangan samakan latar belakang kejadiannya dengan kisah di anime assassination classroom.